Berita FTIK- Minahasa Utara, 7 Juni 2024 — Wakil Dekan II Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIN Manado, Dr. Nurhayati, M.Pd.I menghadiri acara seremonial peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Kampus 2 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado yang bertempat di Wori, Minahasa Utara. Acara yang diselenggarakan pada Jum’at 7 Juni 2024 ini menandai dimulainya tahap konstruksi untuk fasilitas pendidikan baru yang diharapkan dapat menunjang kualitas dan aksesibilitas pendidikan tinggi di wilayah Sulawesi Utara.
Dalam komentarnya, Dr. Nurhayati, M.Pd.I menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Rektor IAIN Manado dalam memperluas infrastruktur kampus IAIN Manado. “Pembangunan Kampus 2 IAIN Manado merupakan langkah strategis untuk mendukung pengembangan pendidikan yang lebih merata dan berkualitas. Kami dari FTIK sangat mendukung upaya ini dan berharap dapat maafaat dari Pembangunan kampus 2 IAIN Manado di masa mendatang,” ungkap Dr. Nurhayati.
Kampus 2 IAIN Manado yang akan dibangun di atas lahan seluas kurang lebih 3 hektar ini direncanakan untuk menjadi pusat akademik terpadu yang modern dan inovatif. Dengan fasilitas yang dirancang untuk mendukung kegiatan belajar mengajar serta penelitian yang berorientasi pada teknologi dan keislaman, kampus ini diharapkan dapat menampung ribuan mahasiswa dan menjadi pusat unggulan pendidikan Islam di kawasan timur Indonesia.