Asesmen Lapangan Pembukaan Program Pendidikan Profesi Guru

FTIK IAIN Manado – Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado secara konsisten dan berkelanjutan berupaya meningkatkan kapasitas kelembagaannya melalui berbagai kebijakan dan program. Kali ini FTIK IAIN Manado kembali merintis pembukaan program studi jenjang profesi untuk memperoleh kewenangan menyelenggarakan program Pendidikan Profesi Guru (PPG) setelah sebelumnya usulan yang diajukan belum memperoleh persetujuan.

Setelah melalui berbagai tahapan, pada Kamis (22/12/2022), Subdirektorat Pengembangan Akademik Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama melakukan visitasi asesmen lapangan pembukaan program studi baru jenjang profesi pada FTIK IAIN Manado. Asesmen lapangan tersebut dilakukan oleh asesor BAN PT, yakni Prof. Dr. Deden Makbulloh, M.Ag (UIN Raden Intan Lampung) dan Prof. Dr. Imam Fuadi, M.Ag (UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung). Sementara itu, pendamping asesor yakni Dr. Abdul Mukti Bisri, M.Ag (Kepala Seksi Mutu Akademik Subdirektorat Pengembangan Akademik Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama) yang didampingi oleh Agus Fathhullah, S.Sos., M.M dan Ahmad Sururi, S.Pd masing-masing dari Seksi Mutu Akademik Subdirektorat Pengembangan Akademik Direktorat Diktis Ditjen Pendis Kementerian Agama.

Kegiatan asesmen lapangan dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor I Bidang Akdemik dan Pengembangan Lembaga IAIN Manado Dr. Ahmad Rajafi, M.HI. Dalam sambutannya, Wakil Rektor I IAIN Manado itu mengungkapkan bahwa Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) ini telah diusulkan sejak lama dan merupakan impian IAIN Manado. “Kita hari ini kedatangan tamu yang diharapkan yaitu para tim asesor BAN PT dan pendamping asesor dari Subdirektorat Pengembangan Akademik Direktorat Diktis Ditjen Pendis Kementerian Agama. Kita berharap kedatangan tamu ini memberikan berkah bagi IAIN Manado sehingga IAIN Manado melalui Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan dapat diberi kepercayaan untuk mengelola program PPG”, ungkapnya.

Dr. Abdul Mukti Bisri, M.Ag mewakili Seksi Mutu Akademik Subdirektorat Pengembangan Akademik Direktorat Diktis Ditjen Pendis Kementerian Agama mengharapkan selain PPG, ke depan IAIN Manado kiranya bisa memikirkan untuk mengembangkan program studi umum dan program vokasi yang sesuai dengan karakteristik kebutuhan masyarakat dan pembangunan di daerah. Peluang ini harus dipertimbangkan oleh IAIN Manado menuju Universitas Islam Negeri yang berada di Sulawesi Utara.
Juga hadir dalam kegiatan pembukaan kegiatan AL pembukaan program PPG itu adalah Kabag TU Kanwil Kemenag Propinsi Sulut, Basri Saenong, M.Pd dan Koordinator Pendidikan Agama Islam Bidang Pendidikan Islam Kanwil Kemenag Propinsi Sulut, Mustari Masloman, S.Ag (admin/at)